Terbaru

Recent Posts

Buah-buahan ini paling banyak mengandung vitamin C


Buah-buahan ini paling banyak mengandung vitamin C

Musim hujan biasanya datang berbarengan dengan maraknya virus flu dan infeksi. Sebelum terkena berbagai penyakit musiman, sebaiknya tingkatkan kekebalan tubuh Anda dengan mengonsumsi buah- buahan yang kaya vitamin C.

Berikut adalah beberapa buah yang paling banyak mengandung vitamin C dibandingkan buah lainnya, seperti dilansir oleh Times of India (24/01).


1. Paprika
 
Satu cangkir paprika hijau diketahui mengandung vitamin C dua kali lebih banyak daripada jeruk. Paprika diketahui sebagai sumber terbaik vitamin C. Tambahkan paprika pada salad atau sup untuk membuat Anda lebih sehat.


2. Strawberry
 
Selain cocok dijadikan cemilan sehat, strawberry juga kaya serat dan mangan, serta vitamin C. Anda bisa menghaluskan strawberry, mencampurnya dengan sedikit susu dan jadikan smoothie. Enak, segar, dan menyehatkan.


3. Pepaya
 
Selain kaya vitamin A, potasium, dan serat, pepaya juga kaya vitamin C. Selain itu, pepaya juga mudah didapatkan dan murah. Anda bisa memakannya langsung sebagai cemilan untuk memenuhi kebutuhan vitamin C harian Anda.


4. Jeruk
 
Semua orang pasti tahu bahwa jeruk banyak mengandung vitamin C. Jeruk diketahui memiliki dosis vitamin C yang cukup dan menyehatkan. Selain itu, berdasarkan penelitian terbaru, jeruk juga mampu memperbaiki mood seseorang dan membuatnya lebih bahagia.

Nah, sudah memenuhi kebutuhan vitamin C Anda hari ini? Makan saja buah di atas. Tingkatkan kekebalan tubuh Anda untuk mencegah penyakit di musim penghujan.

Sumber: merdeka.com
 

Sample Footer

Sample Footer

Sample Footer

Sample Footer

Copyright © 2013. hidup sehat - All Rights Reserved
Design by Gusti Putu Adnyana Powered by idblogsite.com